PEMALANG,WAWASANCO - 7 perwira pertama Polres Pemalang alih jabatan menempati posisi masing-masing, mereka terdiri dari kasatlantas dari 6 kapolsek. Serah terima jabatan dilakukan di halaman mapolres dan dipimpin langsung oleh Kapolres Pemalang, AKBP Kristanto Yoga Darmawan, Selasa (29/10).
Pertama adalah AKP Harman Rumenegge Sitorus yang dilantik menjadi Kasatlantas Polres Pemalang, dan sebelumnya menjabat sebagai Paur si SIM Subdit Regident Ditlantas Polda Jatang menggantikan AKP Herdiawan Arifianto yang kini menjadi Kasi SIM Subdit Regident Ditlantas Polda Jateng), kedua adalah AKP Harsono yang semua menjadi Kapolsek Ulujami kini alih tugas menjadi Kapolsek Taman. Sedangkan AKP Kabul Santoso yang dulu menjabat sebagai Kapolsek Taman kini dipindah menjadi Kapolsek Pemalang.
Adapun Kapolsek Comal kini dijabat oleh AKP I Ketut Mara yang sebelunya menjabat sebagai Kapolsek Pemalang, sementara AKP Tarhim kini menempati jabatan baru sebagai Kapolsek Randudongkal dari sebelumnya Kapolsek Comal. Adapun AKp Edy Purwanto yang sebelumnya adalah Kasubbag Dalops Bag Ops Polres Pemalang Jabatan Baru Kapolsek Ulujami.
Dalam pesannya secara khusus Kapolres Pemalang meminta Kasatlantas, untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas sesuai target operasi zebra candi. Kedua diharapkan pada tahun 2020 yang akan datang, Polres Pemalang meraih predikat zona integritas, sehingga diharapkan adanya peningkatan kualitas pelayanan SIM.
"“Segera beradaptasi dengan lingkungan sekitar dan segera melakukan konsolidasi di wilayah tugas masing-masing,” pesan AKBP Kristanto Yoga Darmawan untuk para kapolsek yang baru dilantik.*
Penulis : pw
Editor : jks