Pejuang '45 Tegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19 di Kota Salatiga


Wali Kota Salatiga Yuliyanto bersama Danrem 073/Makutarama Kolonel inf Ari Yulianto, S.I.P, TNI memeriksa kesiapan tim Gusgas Covid-19 sesaat sebelum melepas rombongan di Halaman Makorem, Jumat (14/8). Foto : Ernawaty

SALATIGA, WAWASANCO- Unik dan menarik. Kata yang pas disematkan dalam kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19 yang dibalut nilai-nilai kejuangan jelang detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI diinisiasi Korem 073/Makutarma, Jumat (14/8).

Sambil mengedukasi masyarakat di tengah Pandemi Covid-19 serta pembagian seribu masker kepada warga Kota Salatiga, tim Gugus Tugas (Gusgas) Korem 073/Makutarama berbalut busana pejuang ala '45 mensosialisasi bagaimana upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Corona.

"Kegiatan ini menyelipkan sebuah pesan dan edukasi kepada masyarakat agar mentaati protokol kesehatan Covid-19 sekaligus mengingat kita dengan kemerdekaan RI ke-75," kata Danrem 073/Makutarama Kolonel inf Ari Yulianto, S.I.P,  TNI sesaat setelah melepas rombongan Tim Gusga di Halaman Makorem, Jumat (14/8).

Kegiatan yang diprakarsai Danrem itu meramu dua momen sekaligus.
Yaitu selain mendidik masyarakat untuk patuh akan protokol kesehatan juga mengingatkan kembali generasi muda akan detik-detik perjuangan pahlawan merebut kemerdekaan RI.

Dan tak tanggung-tanggung. Sebagai upaya menggugah detik-detik Proklamasi RI sekaligus Gugus Tugas (Gusgas) Percepatan Penanganan Covid-19 sekaligus menyampaikan pesan pentingnya menjaga protokol kesehatan, pihak Korem 073/Makutarama melibatkan komunitas juang '45.

Menurut Danrem, penegakan disiplin protokol kesehatan yang dilakukan ini meliputi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Seperti kesadaran masyarakat akan pentingnya menggunakan masker di tempat umum, rajin mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir serta menjaga jarak dalam setiap aktivitas.

Sementara, Wali Kota Salatiga Yuliyanto memgapresiasi apa yang dilakukan jajaran Korem 073/Makutarama dalam menyampaikan dan mengimbau masyarakat Kota Salatiga untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan terkait upaya pencegahan Covid-19.

"Cara unik para prajurit TNI dalam mengedukasi masyarakat yang bertujuan agar masyarakat lebih mengerti dan paham akan dampak dari penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Salatiga. Sekaligus, menggugah semangat perjuangan meraih Kemerdekaan RI," tandas Wali Kota Yuliyanto.

Dalam kesempatan itu, penegakan disiplin protokol kesehatan dihadiri pula Kapolres Salatiga, Dandim 0714/Salatiga, Ka Satdisjan jajaran, para Kasi, Prajurit serta PNS Korem 073/Makutarama.

Penulis : ern
Editor   : edt