Unggul di 11 Kecamatan, Perolehan Suara PDIP Naik


Ketua DPC PDIP Purbalingga HR Bambang Irawan

PURBALINGGA, WAWASANCO- PDIP berpeluang menjadi pemenang Pemilu tahun 2019 di  Kabupaten Purbalingga. Partai berlambang banteng moncong  putih itu mampu  menang di 11 dari 18 kecamatan yang ada. Perolehan suara PDIP di Pemilu 2019 naik dibandingkan Pemilu sebelumnya. Berdasarkan hasil rekapitulasi suara di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) partai banteng moncong putih tersebut meraup 120.717 suara. Sedangkan di Pemilu tahun 2014 hanya meraih 119.363 suara.

“PDIP unggul perolehan suara di 11  kecamatan. Masing-masing Kecamatan Purbalingga, Kalimanah, Bojongsari, Kutasari, Padamara, Karangreja, Karangmoncol, Rembang, Kertanegara,Kejobong. dan Pengadegan,” kata Ketua DPC PDIP Purbalingga HR Bambang Irawan, Senin (29/4).

Kekalahan PDIP dialami masing-masing di Kecamatan Kemangkon, Bukateja, Mrebet, Bobotsari. Karanganyar, Kaligondang dan Karangjambu.  Dia menyebutkan kendati perolehan suara melebihi yang diperoleh di tahun 2014, perolehan kursi turun. “Karena saat ini penghitungan menggunakan sistem  Sainte Lague. Tahun 2014 dengan perolehan 119.363 suara kami bisa mendapatkan 11 kursi DPRD Purbalingga, tahun 2019 dengan perolehan 120.717 suara kami mendapatkan 10 kursi di DPRD Purbalingga,” ungkapnya.

Bambang Irawan merinci untuk Daerah Pemilihan (Dapil) I PDIP mendapatkan 1 kursi, Dapil II mendapatkan 2 kursi, Dapil III 2 kursi, Dapil IV  3 kursi, dan Dapil V 2 kursi. Bambang Irawan juga dipastikan menjadi caleg  yang meraih suara terbanyak dengan 10.013 suara.

 PDIP Purbalingga kemungkinan meloloskan tiga caleg untuk kursi DPRD Jateng dan dua caleg untuk DPR RI.  Bambang Irawan menambahkan pihaknya masih menunggu keputusan resmi di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga.  “Kami bersyukur dengan perolehan sementara ini. Walaupun tentu kami juga akan melakukan evaluasi,” tegasnya.

Data yang diterima dari penghitungan sementara komposisi 45 kursi DPRD Purbalingga, PDIP 10 kursi,  posisi kedua diraih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan 9 kursi. Selanjutnya di urutan ketiga adalah Partai Golkar dengan 7 krursi,  urutan keempat Partai Gerindra dengan 6 kursi,  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 4 kursi, Partai Amanat Nasional (PAN) 4 kursi, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 2 kursi, Partai Demokrat 2 kursi dan Partai Nasdem 1 kursi.

 

Penulis : Joko Santoso
Editor   : edt